Informasi Tempat Wisata Indonesia

Post Top Ad

Selasa, 07 Februari 2017

Tempat Wisata di Bogor yang Wajib Dikunjungi

Tempat Wisata di Bogor yang Wajib Dikunjungi – Kota yang di zaman kolonial Belanda dikenal dengan nama Buitenzorg yang berarti aman tentram ini memiliki daya tarik karena pesona alam dan kesejukan udaranya. Tidak aneh jika banyak wisatawan menjadikan Bogor sebagai tujuan menghilangkan penat. Banyak sekali lokasi wisata yang bisa dikunjungi di kota ini. Di antaranya:

The Jungle Water Park

Tempat wisata keluarga yang berlokasi di perumahan Bogor Nirwana Residence ini memiliki fasilitas yang lengkap. Selain wahana air, The Jungle Water Park juga memiliki fasilitas sinema 4D, taman burung dan aquarium raksasa. 

Kampung Budaya Sindang Barang

Kampung Budaya Sindang Barang terletak di Desa Pasir Eurih yang berjarak 5 km dari pusat Kota Bogor. Di tempat wisata ini kesenian Sunda dilestarikan dan diperkenalkan kepada masyarakat luas. Konon menurut cerita rakyat, lokasi ini dijadikan tempat digemblengnya para ksatria Kerajaan Sunda. 


Prasasti Batu Tulis

Kompleks Prasasti Batu Tulis memiliki ukuran 17x15 meter dan dianggap terletak di ibukota Padjajaran. Lokasi ini juga menyimpan peninggalan-peninggalan Kerajaan Sunda. Prasasti ini dibuat di tahun 1533 Masehi. 

Taman Safari Indonesia Cisarua

Tempat wisata keluarga yang terdapat di Puncak ini awalnya berfungsi sebagai penyangga Taman Nasional Gunung Gede. Di tempat ini para wisatawan bisa berkeliling ke berbagai area melihat dari dekat binatang dengan memakai mobil pribadi ataupun bus yang telah disediakan. Pengunjung juga bisa berinteraksi langsung dengan memberi makan hewan-hewan tersebut. 

Air Panas Tirta Sanita Ciseeng

Di tempat wisata ini pengunjung bisa berendam air panas belerang yang baik bagi kesehatan. Selain berendam pengunjung juga bisa menikmati fasilitas lain seperti taman bermain untuk anak-anak. 


Situ Gede

Situ Gede merupakan tempat rekreasi sehari-hari bagi warga Bogor yang gemar memancing sambil menikmati suasana hutan yang mengelilinginya. Di lokasi ini terdapat banyak rusa berkeliaran yang jinak dan suka berinteraksi dengan pengunjung.