Informasi Tempat Wisata Indonesia

Post Top Ad

Sabtu, 25 Februari 2017

Lokasi, Rute Jalan dan Harga Tiket Masuk Situ Patenggang Ciwidey

Harga Tiket Masuk Situ Patenggang Ciwidey – Situ Patenggang Ciwidey atau juga populer dengan sebutan Situ Patenggang adalah sebuah danau yang berada di kawasan wisata Ciwidey Bandung. Pada awalnya, danau (situ) ini adalah sebuah kawasan cagar alam, tetapi sejak tahun 1981 danau seluas 45.000 hektar ini resmi dibuka menjadi sebuah taman wisata alam. Salah satu tempat romantis di Ciwidey Bandung ini merupakan destinasi liburan yang menarik bagi Anda yang sedang dalam perjalanan bersama pasangan tercinta. 

Situ-Patenggang- Ciwidey

Konon di tempat ini ada mitos yang cukup unik. Yakni apabila sepasang kekasih yang mengunjungi Batu Cinta dan mengelilingi Pulau Asmara akan mendapatkan cinta sejati dan abadi sebagaimana yang terjadi pada Dewi Rengganis dan Ki Santang. Meski hanya berangkat dari sebuah mitos lokal, namun hal ini adalah sebuah kegiatan yang menarik untuk melalui waktu bersama pasangan di Situ Patengan. 
Situ-Patenggang- Ciwidey-Rancabali-Bandung

Lokasi Situ Patenggang Ciwidey

Situ Patenggang terletak di Jalan Raya Ciwidey-Rancabali, Desa Patengan, Kec. Rancabali, Kab. Bandung, Jawa Barat 40973 – Indonesia, Kordinat GPS: S7.163690 - E107.357070, Altitude 1605 meter. 

Rute Jalan ke Situ Patenggang Ciwidey

Banyak jalur alternatif yang bisa dilalui untuk ke Situ Patenggang, baik itu dari Jakarta ke Patenggang ataupun dari Bandung ke Patenggang. 

Rute Jalan dari Jakarta ke Pantenggang
  1. Jakarta: 151 kilometer – Cipularang: 25.3 kilometer – Pintu Tol Kopo: 15.3 kilometer – Soreang: 14.2 kilometer – Ciwidey: 14.2 kilometer – Patengan / Patenggang.
  2. Jakarta: 151 kilometer – Cipularang: 32.5 kilometer – Tol Buah Batu: 12.4 km kilometer – Banjaran: 9.1 km kilometer – Soreang: 14.2 km kilometer – Ciwidey: 14.2 kilometer – Patengan / Patenggang.
  3. Jakarta: 151 kilometer – Cipularang: 19.6 kilometer – Leuwi Gajah: 16.9 kilometer – Soreang: 14.2 kilometer – Ciwidey: 14.2 kilometer – Patengan / Patenggang
Rute Jalan dari Jakarta ke Patenggang apabila menggunakan kendaraan umum, maka Anda bisa menggunakan bus jurusan Leuwi Panjang Bandung. Dari Leuwi Panjang perjalanan bisa dilanjutkan dengan menggunakan mini bus jurusan Leuwi Panjang – Ciwidey. Setelah sampai terminal Ciwidey, kemudian naik angkot yang mengarah ke Patenggang. 

Harga Tiket Masuk Situ Patenggang Ciwidey

Harga tiket masuk Situ Patenggang ini cukup bersahabat, Anda cukup mengeluarkan biaya Rp18.000 per-orang untuk hari-hari biasaya, dan Rp20.500 per-orang untuk hari libur. Jika Anda membawa kendaraan, maka Anda harus membayar biaya parkir sebesar Rp3.500 (kendaraan roda dua), Rp.11.000 (kendaraan roda empat), dan Rp22.000 (untuk bus).