Informasi Tempat Wisata Indonesia

Post Top Ad

Senin, 06 Maret 2017

9 Tempat Wisata Alam di Banyuwangi yang Wajib Dikunjungi

9 Tempat Wisata Alam di Banyuwangi yang Wajib Dikunjungi - Banyuwangi merupakan kabupaten kota yang berada di ujung timur pulau Jawa. Banyuwangi biasanya menjadi tempat transit para wisatawan yang akan ke Bali melalui Pelabuhan Ketapang. Meskipun menjadi kota transit, bukan berarti kota ini tidak memiliki tempat-tempat wisata istimewa. Di kota ini banyak tempat wisata yang asik, indah dan menarik untuk di kunjungi. Untuk itu berikut ini akan kami sajikan tempat-tempat wisata favorit di Banyuwangi yang harus Anda kunjungi.

Kawah Ijen

Kawah-Ijen-Banyuwangi-Jawa-Timur

Kawah Ijen merupakan wisata alam di Banyuwangi yang menyajikan pemandangan alam yang menakjubkan. Kawah yang berada di ketinggain 2.368 meter di atas permukaan laut dengan luas 20 Kilometer dan dikelilingi dinding kaldera setinggi 300-500 Meter ini siap membuat siapa saja yang menyaksikannya berdecak kagum. Meskipun kawah ini sangat indah, namun Anda tetap harus berhati-hati. Sebab, suhu Kawah Ijen mencapai 200 Derajat Celcius dengan tingkat keasaman yang mampu meleburkan tubuh manusia.

Salah satu daya tari dan yang menarik minat para wisatawan untuk berkunjung Kawah Ijen ini adalah Blue Fire (Api Biru). Api yang ada di bawah kawah ini akan sangat indah jika di saksikan ketika lingkungan sekitarnya gelap. Maka dari itu, sangat disarankan ketika berkunjung ke Kawah Ijen sebaiknya dilakukan pada dini hari, sehingga Anda bisa menyakiksan eksotisnya blue fire yang ada di kawah ini.

Pantai Plengkung

Pantai-Plengkung-foto-Pantai-Plengkung

Pantai Plengkung adalah tempat wisata favorit di Banyuwangi. Pantai Plengkung atau yang sering disebut G-Land juga sangat populer di kalangan peselancar domestik dan mancanegara. Pantai yang mendapat julukan The Seven Giant Waves Wonder ini memiliki ombak yang ideal untuk berselancar. Hal ini karena, ombak di Pantai Plengkung ini berbentuk 7 gulungan besar dengan tinggi yang bisa mencapai 6 meter.

Obak di Pantai Plengkung sepanjang tahun relatif bagus. Namun, waktu terbaik untuk berselancar di Pantai Plengkung ini antara bulan Juli—September. Apabila ketika berkunjung ke tempat ini Anda tidak membawa perlengkapan selancar, Anda bisa menyewanya di Jasa sewa yang ada di sekitar pantai.

Namun, apabila Anda tidak suka berselancar, maka jangan kuwatir, sebab di Pantai ini juga terdapat hutan tropis. Di hutan ini Anda bisa trekking serta mengunjungi air terjun yang ada di dalam hutan.

Pantai Rajegwesi

Pantai-Rajegwesi banyuwangi-foto-Pantai-Rajegwesi

Pantai Rajegwesi merupakan salah satu tempat wisata alam sekaligus juga sebagai tempat wisata sejarah. Pantai yang berada di Desa Sarongan, Kec. Pesanggaran ini selain menawarkan keindahan pantai, Anda juga bisa menyaksikan bunker peninggalan Jepang pada masa penjajahan.

Pantai Watu Dodol

Pantai-Watu-Dodol-Banyuwangi

Pantai Watu Dodol terletak di poros Banyuwangi-Situbondo, dan berjarak kurang lebih 2 Kilometer dari Pelabuhan Ketapang. Jika Anda hendak pergi ke Pelabuhan Ketapang maka Anda bisa dengan mudah menemukan pantai ini. Tanda dari pantai ini adalah adanya bongkahan batu besar di tengah jalan dan patung penari khas Banyuwangi atau yang sering disebut Gandrung.

Teluk Hijau

Teluk-Hijau-Banyuwangi

Teluk Hijau (Green Bay) memiliki pemandangan yang sangat indah, airnya jernih kehijauan dan sangat mengagumkan. Teluk Hijau yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Meru Betiri ini dikeliligi hutan tropis yang masih asri dan hemparan pasir putih yang sangat lembut. Di Teluk Hijau ini ada beberapa kegiatan yang bisa Anda lakukan, seperti: memancing, bermain pasir, snorkeling dan juga berenang. Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi Air Terjun Bidadari. Menurut cerita rakyat setempat, air terjun yang memiliki ketinggian 8 Meter ini adalah tempat para bidadari membersihkan badannya.

Pantai Pulau Merah


Pantai Pulau Merah, dari segi namanya pantai ini sudah mengundang pertanyaan. Kenapa disebut pantai merah? Pantai ini disebut Pantai Pulau Merah karena tidak jauh dari bibir pantai terdapat bukit yang tanahnya berwarna merah. Bukit ini tertutup pepohonan dan semak-semak, sehingga tidak begitu terlihat. Ketika air sedang surut, Anda bisa berjalan untuk mendekati bukit ini.

Pantai pulau merah berada di Kec. Pesanggaran dan memiliki sebuah pura Hindu bernama Pura Tawang Alun. Pura ini pada saat-saat tertentu sering dijadikan sebagai tempat ritual oleh umat Hindu yang ada di sekitar Pantai Pulau Merah. Di dekat pantai ini juga terdapat banyak penginapan sehingga Anda tidak perlu kuwatir kemalaman di tempat ini.

Air Terjun Kalibendo

Air-Terjun-Kalibendo-Banyuwangi

Banyuwangi memiliki banyak wisata alam yang siap memanjakan Anda. Salah satu tempat wisata alam di Banyuwangi ialah Air Terjun Kalibendo. Air terjun ini menawarkan pemandangan yang menakjubkan. Air yang dingin dan tenang serta lokasinya yang berada di dataran tinggi menjadikan tempat ini sangat sejuk, nyaman dan menenangkan.

Air Terjun Kalibendo ini berada kurang lebih 20 Kilometer dari pusat Kota Banyuwangi. Apabila ketika berkunjung ke tempat ini Anda lewat Kampung Anyar, Glagah, maka Anda akan memeperoleh pemandangan yang sangat indah. Hemparan kebun teh, kopi dan cengkeh bisa Anda temui ketika meliwati desa tersebut.

Air Terjun Lider

Air-Terjun-Lider-Banyuwangi

Tempat wisata alam di banyuwangi selanjutnya adalah Air Terjun Lider. Air terjun ini terletak di Desa Sumber, Kec. Songgon dan berada di ketinggian 1.300 meter di atas permukaan laut. Letaknya yang cukup tinggi membuat Air Terjun Lider ini cukup sulit untuk di akses. Medannya juga cukup berat sehingga untuk bisa sampai ke air terjun ini Anda membutuhkan stamina yang prima.

Meskipun medannya bergitu berat untuk mencapai Air Terjun Lider ini, tapi itu tidak akan terasa, karena selama dalam perjalanan ke lokasi Air Terjun Lider Anda akan disuguhi pemandangan yang menakjubkan. Anda akan melewati perkebunan teh dan tuju sungai. Sesampainya di lokasi, semua rasa lelah akan segera terobati. Sebab air terjun setinggi 60 Meter menawarkan pemandangan yang sejuk, tenang dan menyegarkan.

Agrowisata Kali Klatak

Agrowisata-Kali-Klatak-Banyuwangi

Agrowisata Kali Klatak merupakan pelopor agrowisata di Banyuwangi. Awalnya, agrowisata ini dikuasai Belanda di bawah Mij Moorman & Co, hingga akhirnya berhasil diambil alih oleh pengusaha pribumi bernama R. Soehoed Prawiroatmodjo.

Agrowisata Kali Klatak berada di lereng gunung yang ketinggianya mencapai 450 meter di atas permukaan laut. Hasil perkebunan di Agrowisata Kali Klatak ini antara lain karet, kopi, kelapa, cokelat, buah-buahan dan berbagai macam rempah-rempah.